Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label Pelataran Kampung Tangkolo

Asal mula nama Tangkolo

Diperkirakan pada awal abad ke-18 di suatu tempat pemukiman penduduk di pinggir sungai Cijolang tumbuh sebatang Pohon kayu yang besar dan tinggi serta kokoh berdiri tegak, dan pohon besar ini oleh masyarakat setempat disebut Pohon Kitangkolo. Berdasarkan keterangan yang bersumber dari para sesepuh leluhur pendahulu kita, istilah Tangkolo diambil dari nama Pohon Kitangkolo itu. Jadi Kitangkolo ini nama sejenis pepohonan hutan liar yang tidak sengaja ditanam, tetapi tumbuh secara alamiah di daerah kampung Tangkolo sekarang. Jenis pohon Kitangkolo ini pada waktu itu tidak terdapat di tempat lain kecuali di daerah ini dan pada masa sekarang sudah tidak dijumpai lagi. Pohon Kitangkolo ini nampaknya sudah punah semua karena ditempat lain pun sudah tidak terdengar lagi keberadaannya. Penggunaan nama pohon-pohonan yang dipakai menjadi nama suatu tempat dimasyarakat Pasundan di masa  lampau rupanya sudah menjadi kebiasaan umum, hal ini masih dapat kita lihat sekarang banyaknya kampung-kam...

Pelataran Kampung Tangkolo

Sebagaimana telah kita maklumi bersama bahwa Tangkolo pada awalnya adalah sebuah Kampung yang menjadi bagian dari desa Subang, berada di dataran rendah dengan pelatarannya yang rata dan hampir seluruh tanah perkampungannya mengandung pasir bercampur batu kerikil sungai, karena kampung ini dikelilingi oleh sungai. Di musim hujan tanahnya tidak terlalu becek disebabkan oleh kuatnya daya serap pasir terhadap genangan air. Letak Kampung Tangkolo berada di pinggir sungai besar, sehingga pada musim hujan sering terjadi banjir akibat  luapan air sungai, bahkan sering terjadi banjir meskipun di tempat ini  tidak ada hujan, Bagaimana bisa?   Hal ini bisa terjadi karena banjir ini disebut banjir bandang atau banjir kiriman yang diakibatkan karena terjadinya hujan lebat di bagian hulu sungai. kalau masyarakat setempat sendiri mempunyai sebutan lain untuk itu, yaitu "Caah Dendeng" Jika dilihat dari segi jumlah penduduk dan luasnya Kampung, pada waktu itu masih merupakan suatu p...